Jenis kelamin lovebird dapat dibedakan berdasarkan
penampilan luarnya untuk membedakan
antara jantan dan betinanya. Untuk kasus seperti ini maka ada beberapa
cara yang bisa digunakan membedakan lovebird betina dan lovebird
jantan diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Cara bertengger. Lovebird betina punya cara
bertengger yang lain dengan pejantan. Lovebird betina bertengger dengan
jarak antar kaki lebih lebar dibanding lovebird jantan.
![]() |
Betina Sebelah Kanan |
![]() |
Betina Sebelah Kiri |
2. Dari Bentuk ekor, Lovebird betina punya ekor yang lebih rata dibanding ekor lovebird jantan yang bentuknya agak meruncing
![]() |
Betina Sebelah Kanan |
![]() | |
Betina Sebelah Kiri |
Perlu diperhatikan
Sering terjadi 2 ekor lovebird jantan tapi berperilaku seperti pasangan
yang berlainan jenis. Hal ini juga terjadi pada dua lovebird betina.
Bahkan pada pasangan lovebird betina ini jika bertelur maka jumlahnya
akan lebih banyak dari pasangan normal, akan tetapi telur tersebut tidak
fertile (tidak terjadi pembuahan) alias tidak akan menetas jika dierami.
Ada yang menyatakan bahwa lovebird jantan adalah yang menyuapi
pasangannya sedangkan betina yang disuapi. Tetapi hal ini tidak benar
karena lovebird betina juga sering menyuapi lovebird jantan untuk
menarik perhatian si jantan.